Analisis System Requirement PES 2018




Begitulah tweet akun resmi PES saat mengumumkan system requirement PES 2018.

Lalu bagaimana dengan system requirementnya sendiri ? Berikut system reqnya berdasarkan tweet akun yang sama.

MINIMUM:
OS: Windows 7 SP1, 8, 8.1, 10 (64-bit)
CPU: Intel Core i5-3450 3.1 GHz or AMD FX-4100 3.6GHz
RAM: 8 GB
VGA : GeForce GTX 650 or Radeon HD 7750 (2GB VRAM)
HDD: 30GB Free Hard Disk Space
DirectX: DirectX 11
Resolution : 1280 x 720


RECOMMENDED:
OS: Windows 7 SP1, 8, 8.1, 10 (64-bit)
CPU: Intel Core i7-3770 3.4 GHz or AMD FX-4170 4.2 GHz
RAM: 8 GB
GPU: Nvidia GeForce GTX 660 or AMD Radeon HD 7950 (2GB VRAM)
HDD: 30GB Free Hard Disk Space
DirectX: DirectX 11
Resolution : 1920 x 1080


Dikarenakan terasa ada keganjilan di beberapa aspek, maka admin akan coba ulas system requirementnya

CPU
Mungkin inilah sektor paling ‘jomplang’ di system req PES 2018. Dimulai dari Minimum-nya saja sudah terasa aneh.


Intel Core i5 3450 vs AMD FX 4100
Dari hargapun sudah ketahuan kalau mereka ini ‘jomplang’. Tapi, mari bahas berdasarkan performa. Performa Core i5 3450 jelas mengungguli FX 4100 baik dari segi single-thread maupun multi-thread. Berikut data yang kami ambil dari CPUboss.



Bahkan, secara rank, posisi kedua prosesor ini sangat jauh berbeda. Berdasarkan UserBenchmark, i5 3450 menempati posisi 140 dari 966 prosesor yang sudah mereka benchmark. Sedangkan FX 4100 hanya bertengger di posisi 390.


Beralih ke Recommended-nya,


Intel Core i7 3770 vs AMD FX 4170
Yang ini makin ngawur, i7 3770 performanya lumayan jauh diatas i5 3450, sedangkan FX 4170 peningkatan performanya tidak signifikan dari FX 4100. Langsung saja admin tampilkan hasil benchmarknya.



Bagaimana dengan ranknya ? Berdasarkan UserBenchmark, i7 3770 berada di posisi 84, dan FX 4170 bertengger di posisi 294.



RAM
Keanehan hanya terletak pada kesamaan jumlah RAM yang dibutuhkan antara Minimum dengan Recommended. Prediksi admin, 6 GB sudah cukup untuk Minimum-nya.


VGA
Dari Minimum-nya,


Geforce GTX 650 vs Radeon HD 7750
Tidak ada perbedaan yang terlalu mencolok diantara keduanya. Performanya beda tipis dan saling salip di pengujian yang berbeda. Berikut benchmarknya berdasarkan GPUboss.



Dari rank pun tidak jauh berbeda. Perbedaan 3 pos tidak menjamin keunggulan mutlak salah satu produk.


Beralih ke Recommended,


Geforce GTX 660 vs Radeon HD 7950
Disini mulai ada kejomplangan lagi. Radeon HD 7950 unggul cukup jauh dari segi performa. Langsung saja cek benchmarknya berikut ini.



Dari rank di atas, HD 7950 berada di urutan 47 dari 543 VGA. Sedangkan GTX 660 berada di urutan 79.



Selain ketiga aspek di atas, tidak ada perbedaan mencolok yang perlu dibahas.

LAIN-LAIN
Sebenarnya masih banyak kerancuan lain kalau kita bandingkan dengan system
requirement game lain, FIFA 17 saja misalnya. Admin akan bahas sekilas saja dan mengambil satu contoh saja. 

Recommended CPU Intel untuk FIFA 17 'hanya' i5 2500K sedangkan PES 2018 butuh i7 3770, yang mana jika dilihat dari sini dapat disimpulkan PES 2018 lebih berat dari FIFA (dari segi CPU). 

Tapi hal itu berubah ketika kita membandingkan kedua game ini menggunakan Recommended CPU AMD. PES 2018 hanya membutuhkan FX 4170, sedangkan FIFA 17 membutuhkan FX 8150. Disini FIFA 17 justru lebih membebani CPU daripada PES 2018.

KESIMPULAN

Entah kenapa terdapat perbedaan yang sangat ganjil (terutama CPU). Apakah karena game ini belum dioptimasi atau hal lain. Yang pasti perbedaan mencolok di beberapa aspek diatas cukup mengherankan.

Jadi, user PC tetap harus menunggu versi demonya rilis di Steam jika masih ragu-ragu apakah PC-nya kuat atau tidak. 

Bagaimana dengan mesin kalian ? Sudah pasti sanggup atau masih menunggu demo ?




Comments

Post a Comment